Langkah Jitu Menentukan Strategi Bisnis yang Tepat
Langkah Jitu Menentukan Strategi Bisnis yang Tepat
Langkah Jitu Menentukan Strategi Bisnis yang Tepat - Hal yang paling membedakan tingkat pertumbuhan bisnis
adalah strategi yang digunakan, tak bisa dipungkiri bahwa setiap orang memiliki
pemikiran yang berbeda untuk mengelola sebuah usaha, terkadang ada yang
pertumbuhannya pesat karena memang menerapkan strategi bisnis yang tepat, namun setelah dicoba untuk
bisnis yang lainnya ternyata kurang berhasil. Banyak faktor yang mempengaruhi
berhasil atau tidaknya penerapan strategi tersebut, diantaranya melihat pada
kondisi konsumen secara langsung, beda latar belakang, beda tempat dan juga
usia sangat menentukan sistem pemasaran mereka.
![]() |
Sumber Gambar : http://cdn.bisnisukm.com/2015/04/strategi-pemasaran-600x467.jpg |
Patut untuk diketahui mengapa kemudian banyak orang
yang lebih tertarik untuk mengawali bisnis mereka dari online baru kemudian
setelah mengalami pertumbuhan tertarik menjalankannya secara offline adalah
karena sangat mudah melihat segmen dengan mengandalkan teknologi. Misalnya saja
bisnis yang dimulai dengan mengandalkan media sosial, tinggal melihat saja
siapa mayoritas teman kamu, dari segi usia, jenis kelamin bahkan latar belakang
sangat jelas karena bisa dilihat secara langsung, maka pemilihan bisnis juga
bisa tepat sasaran.
Namun dalam kondisi secara langsung memang target kamu
jauh lebih banyak dibandingkan dengan mereka yang hanya menjalin jaringan
pertemanan dengan kita, namun sangat sulit menentukan mana target yang pasti
dan tidak, ada anak-anak, orang tua dan juga remaja semuanya tentu memiliki
minat masing-masing dalam membeli sebuah barang. Strategi
bisnis dapat kamu terapkan paling tidak setelah melalui serangkaian
tahapan berikut ini, diantaranya adalah:
![]() | |
http://www.revolusibisnisrumahan.com/wp-content/uploads/2015/05/strategi-bisnis-mengalahkan-pesaing.png |
- Sudah lakukan
survei konsumen, istilah lainnya paling tidak kamu telah segmentasi, yaitu
membeda-bedakan masyarakat yang heterogen menjadi mayoritas terbesar yang
sifatnya homogen, dengan hal ini paling tidak ada gambaran garis besar
mengenai siapa yang akan kamu tuju dengan penawaran barang tersebut.
- Penentuan produk
yang akan dijual juga sudah pasti, tahukah kamu
bahwa salah satu hal yang paling sulit dalam menjalankan usaha apalagi
bagi yang masih pemula adalah hal yang satu ini, kesulitan dalam mencari
barang yang akan dijual, terkadang ada banyak pemikiran yang terlintas,
namun setelah melakukan survey umumnya jauh lebih mudah memiliki produk
menyesuaikan dengan target kita.
- Penentuan
supplier, kebanyakan diantara pelaku usaha pemula lebih senang ambil aman
dengan menjadi reseller saja, hal ini tentunya harus ditunjang dengan
keberadaan supplier dan ini termasuk bagian yang sulit juga, menemukan
supplier yang tawarkan barang berkualitas bagus namun dengan harga yang
cukup rendah.
- Sistem penjualan, apakah kamu
langsung menjalankan bisnis offline atau lebih memilih online terlebih
dahulu ini juga turut mempengaruhi strategi dalam memasarkannya, mengingat
lokasi konsumen berbeda-beda.
- Penentuan harga, barang yang
kamu dapatkan dengan harga tertentu dari supplier nantinya akan langsung
mendapatkan kalkulasi, biasa transport ditambah juga dengan nilai
keuntungan yang kamu inginkan, semuanya akan menjadi total akhir yang
ditawarkan kepada konsumen, beda biaya nantinya juga akan sangat
mempengaruhi teknik pemasaran, misalnya kamu menjual dengan murah, bisa
jadi nanti taglinenya ‘obral’, namun saat harga mahal, mungkin bisa
menjadi tagline ‘barang berkualitas’.
Setelah kamu melakukan serangkaian langkah tersebut
baru terapkan strategi bisnis yang kemungkinan dapat membawa usaha kita menuju
kepada keuntungan. Terkadang banyak yang tak memperhatikan hal ini sehingga
hanya dalam beberapa bulan saja buka toko terpaksa harus gulung tikar, bagi
pengusaha yang masih awam tak ada salahnya mengadopsi strategi yang juga pernah
digunakan oleh pengusaha-pengusaha sukses.
SUMBER ARSIP
Langkah Jitu
Menentukan Strategi Bisnis yang Tepat
Sukabumi, 10 April 2016
21 komentar untuk "Langkah Jitu Menentukan Strategi Bisnis yang Tepat"
Kalau punya bekal wawasan segala sesuatunya bakal bisa matang dan ga mudah digoyahkan bisnisnya.
Semoga jadi renungan dan bisa menerapkan tipsnya ya?
:)
Tapi okeh juga mas bermanfaat sekali nih untuk dievaluasi dan buat pembelajaran buat saya.
Semoga inspirasi bisa bermanfaat setelah diterapkan dalam bisnis usahanya.
:)
Semoga bisa diterapkan inspirasinya.
Alhamdulillah kalau gitu, mudah-mudahan menginspirasi. :)
Memang batu akik sekarang mah udah menurun populernya jadi omset bakal ikut menurun juga. Produk yang sering dibutuhkan pasar itu yang umumnya berpeluang akan selalu ada pembeli. :)
Ternyata Pak Adam memiliki penguasaan materi dan mengetahui banyak terhadap langkah-langkah jitu bagaimana untuk menentukan strategi bisnis yang tepat, saya juga mencoba untuk belajar akan tersebut.. :)
Alhamdulillah dibekali juga jiwa bisnisnya.
Semoga bermanfaat ya? :)
Sebenarnya saya juga pernah punya niat bisnis yang masih terpendam, khususnya dalam bidang hardware & computer stuff.
Untuk sementara saya masih mengais recehan dari pemasangan iklan ppc pada blog.
Apakah menjadi publisher iklan masuk ke dalam kategori bisnis juga?
Iya sama-sama kembali, mudah-mudahan inspirasi bisa bermanfaat buat kelak pas mau digunakan. :)
Semoga jadi pencerahan buat pembacanya.
BACALAH SEBELUM BERKOMENTAR
Dilarang berkomentar dengan akun Unknow, akun Profil Tidak Tersedia, akun yang tidak dengan nama asli. Dilarang berkomentar dengan menaruh link didalam komentar baik link hidup maupun link mati.
Kenapa?
Karena kami tidak akan menayangkan komentar-komentar tersebut. Kami hanya menayangkan komentar yang relevan (sesuai dengan topik yang sedang dibahas) dan komentar yang berbobot dan bermanfaat. Tidak untuk komentar basa-basi seperti: nice info, keren gan, makasih infonya, mantap, dan lainnya. Jadi daripada sia-sia lebih baik ikuti aturan main berkomentar di blog ini.