Hiren CD


                               Hiren CD (Software Multifungsi)  
Review Software


Nama Software : Hiren CD Version 15.1
Produsen Software : Hiren Software
                                          (http://www.hirensbootcd.org atau http://www.hiren.info)
Rilis (Diedarkan)07 Desember 2011
Ukuran File 498.36 MB (522565534 bytes)
Lisensi Software : Freeware
Usulan Software :  99hiren@gmail.com atau info@hirensbootcd.org    (e-mail harus berisi bahasa Inggris)


Hiren CD merupakan CD komplikasi software diberikan secara gratis baik software berlisensi freeware maupun shareware yang sangat dibutuhkan oleh teknisi komputer khususnya untuk digunakan perbaikan sistem komputer maupun menginstall ulang software yang bermasalah (crash; corupt).  

[Klik gambar untuk memperbesar]
Menu Hiren CD 15.1
[Klik gambar untuk memperbesar]

Software yang tergabung dalam Hiren CD juga terbilang berkualitas dan mempunyai nama sehingga ketika digunakan dapat dengan mudah dikuasai oleh orang awam sekalipun. Hiren CD saat ini sudah mencapai Versi 15 dan itupun saya akses pada bulan Mei 2012. Bisa saja, tiap tahun akan mengalami update berupa perbaikan bug (masalah software yang ditemui oleh software tester : penguji software). Sehingga saya perlu menyarankan teman-teman untuk berkunjung ke situs resminya agar menemukan versi terbarunya yang lebih daripada versi sebelumnya pastinya.

Hiren CD juga merupakan sebuah inisiatif yang kreatif dengan menggabungkan software dan software lainnya agar menjadi multifungsi, dalam hal ini Hiren CD tidak semata-mata mempublikasikan dan mengkomplikasikan begitu saja melainkan juga mereka memiliki perjanjian kerjasama secara tertulis dengan pihak Produsen Software (pengembang maupun pemegang hak cipta). Dimana harus patuh terhadap lisensi software yang ada.

Misalnya:
Software yang berlisensi Shareware pada dasarnya diperbolehkan menyebarkan tapi tidak disertai dengan illegal register yang saya maksud itu seperti: serial number, crack, keygen, maupun path. Dimana jika Hiren CD menyalahi aturan tersebut, maka akan dikenai sanksi hukuman atas pelanggaran hak cipta software. Artinya: pihak Produsen Software akan menuntut penyalahgunaan secara tindakan hukum.

Berbeda halnya dengan Blogger yang ada, mereka berniat untuk berbagi software hanya sayangnya menyertai pula dengan illegal register sehingga pihak Produsen Software akan dirugikan secara finansial (akan terjadi penurunan jumlah keuntungan dalam jual beli hasil dari penjualan software). Harusnya pihak Blogger.com juga harus tanggap untuk cepat menghapus akun Blogger yang menyediakan konten software yang illegal atau software bajakan. Tapi disayangkan pula pihak penuntut harus mempunyai tanda tangan digital sedangkan untuk memilikinya pun tidak bisa cuma-cuma (berbayar). Kalau tanda tangan digital dapat dimiliki dengan mudah, maka penuntutan pelanggaran hak cipta yang terjadi di dunia maya (Internet) dapat teratasi secara cepat dan tepat. Ini hanya saran saja dari penulis.

Dapat dipastikan tujuan dari pembuatan Hiren CD ini untuk mempermudah sebagai perlengkapan teknisi komputer karena saya sendiri memakainya dengan alasan praktis dan tidak bertentangan dengan aturan hukum dan aturan hak cipta.



Fasilitas Hiren CD
          Untuk fasilitas software yang ada dalam Hiren CD melalui situs resminya diberitahukan sebagai berikut :

Fasilitas Hiren CD (Aplikasi yang terdapat dalam Hiren CD 15.1)
Kategori Software
Nama Software
Keterangan
Antivirus Tools
Avira AntiVir Personal (07-12-2011)
Antivirus berlisensi gratis dan antispyware,
mendeteksi dan menghapus lebih dari 50000 virus dan trojan.
ClamWin Free Antivirus 0.97.3 (07-12-2011)

Sebuah antivirus gratis, berlisensi GNU GPL Open Source Virus Scanner
 (software terbuka sebagai pendeteksi virus).
ComboFix (07-12-2011)

Dirancang untuk infeksi malware pembersihan dan mengembalikan
pengaturan dimodifikasi oleh malware.
Dr.Web CureIt!

Antivirus gratis dan anti-spyware pendeteksian virus dan spyware (bisa didownload).
GMER 1.0.15
Tersembunyi jasa, registry tersembunyi, scanner file tersembunyi,
Rootkit Detector (mendeteksi file/perilaku yang mencurigakan) dan Remover
(bisa menghapus pula).
Malwarebytes Anti-Malware 1.51.1
 (07-12-2011)
Anti-malware aplikasi yang dapat secara menyeluruh bahkan menghapus malware (kode yang diduga berbahaya) yang paling canggih.
Remove Fake Antivirus 1.82
Alat untuk menghapus virus/malware yang menyamar dirinya sebagai antivirus dan menghasilkan peringatan palsu/peringatan dan mendorong Anda untuk membeli salinan berguna dari antivirus palsu.
RootkitRevealer 1.7.1
Rootkit Revealer adalah pencegah yang canggih sebagai aplikasi deteksi.
Spybot - Search & Destroy 1.6.2
(07-12-2011)
Aplikasi untuk memindai spyware, adware, hijackers dan
software berbahaya lainnya.

SuperAntiSpyware 5.0.1134
(07-12-2011)
Hapus Adware, Malware, Parasit, Rootkit, Spyware, Trojan, dan Worms
(harus memiliki alat).
TDSSKiller 2.6.21.0
Untuk menghapus malware milik keluarga Rootkit.Win32.TDSS alias Tidserv, TDSServ dan Alureon.
Backup Tools

CloneDisk 1.9.6
Semua dalam satu alat untuk MBR, Partisi, Disk, VMWare Disk gambar vmdk / vmx / VHD, dan banyak lagi.
COPYR.DMA Build013
Sebuah Alat untuk membuat salinan dari hard disk dengan bad sector.
CopyWipe 1.14
Copy harddisk lama ke harddisk baru dengan menyalin seluruh isi satu drive ke drive lain, CopyWipe juga dapat membantu mencegah data rahasia atau pribadi dari menjadi sembuh, dengan aman menghapus isi drive.

DiskImage 1.6
Menciptakan dan menulis gambar disk file ke hard disk dan disket.
DriveImage XML 2.30
Backup setiap drive/partisi ke file gambar, bahkan jika drive sedang digunakan, software gratis alternatif lain yang sangat baik seperti Ghost/Acronis
Drive SnapShot 1.40
Membuat sebuah Disk Image yang tepat dari sistem anda ke sebuah file sementara windows sedang berjalan.
FastCopy 2.08
Copy Tercepat/Hapus Perangkat Lunak pada Windows.
G4L Ghost 4
Linux 0.34a
Disk dan partisi hard imaging dan kloning alat serupa untuk Norton Ghost.
GImageX 2.0.17
ImageX digunakan untuk backup / restore gambar WIM untuk Windows XP / Vista dan Windows 7.

Image For Dos 2.66
Cepat, mudah, dan terpercaya membuat cadangan gambar yang lengkap dari semua data yang terletak pada hard drive Anda, backup dibuat ke CD / DVD / BD dipakai untuk boot.

Image For
Windows 2.66
Backup dan memulihkan utilitas yang menciptakan snapshot dari partisi yang dipilih atau volume, dan menyimpannya ke disk, atau membakar langsung ke paling + DVD RW + RR-RW atau CD-R/RW drive.
ImgBurn 2.5.6.0
Ringan CD / DVD / HD DVD / Blu-ray aplikasi burning data, mendukung BIN, CUE, DI, DVD, GI, IMG, ISO, MDS, NRG dan PDI, Kemampuan untuk membangun DVD / HD / BD disc Video dari sebuah VIDEO_TS / HVDVD_TS / BDAV / BDMV folder, Unicode folder / nama file (sebelumnya DVD Decrypter).
InfraRecorder 0.52
Sumber CD / DVD burning software Open, juga membuat / membakar. Iso gambar.
Macrium Reflect 4.2.3775
Buat backup lengkap dari partisi disk anda, termasuk sistem operasi, program terinstal dan semua setting Anda.
ODIN 0.3.4
Disk Imager Buka pendeknya mirip untuk Drive Snapshot yang mendukung back up jendela saat Anda menggunakannya.
Partition Image - PartImage 0.6.9
Filesystem yang didukung termasuk ext2, ext3, Reiserfs, HFS, HPFS, JFS, XFS, UFS, FAT16, FAT32 dan NTFS.
Partition Saving 3.90
Sebuah alat untuk backup / restore partisi (SavePart.exe).
RegBak 1.0
Yang ringan dan utilitas sederhana untuk membuat backup file registri Windows.
Copy Tools
Raw Copy 1.2
Berguna untuk mentransfer data secara langsung dari drive yang rusak ke drive lain, dibangun pada fungsi pemulihan data yang juga akan mencoba untuk memulihkan data dari bad sector.
ShadowCopy 2.00
Salin semua file dan seluruh sistem - bahkan jika mereka dikunci oleh Windows.
SelfImage 1.2.1.92
untuk membuat file gambar dari setiap partisi disk tidak dipasang atau unmount drive.

Seagate DiscWizard 11.8326
Backup drive / partisi untuk file gambar, bagi pemilik Seagate (Powered by Acronis TrueImage)
TeraCopy 2.12
TeraCopy adalah sebuah program yang dirancang kompak untuk menyalin dan memindahkan file pada kecepatan maksimum yang mungkin, memberikan pengguna banyak fitur termasuk jeda, melanjutkan, auto shutdown, verifikasi, pemulihan kesalahan dan dukungan unicode.
WhitSoft File Splitter 4.5a
File Alat Split / Join Kecil.
XXClone 0.58.0
Cara sederhana untuk mengkloning sebuah disk Windows ke disk lain, itu membuat kloning diri bootable disk sistem Windows.
BIOS / CMOS Tools
Award DMI Configuration Utility 2.43


!BIOS 3.20


BIOS Cracker 5.0


BIOS Utility 1.35.0


CMOS 0.93


DISKMAN4


Kill CMOS


UniFlash 1.40

Browsers/File Managers
7-Zip 9.22

Bulk Rename Utility 2.7.1.2

Dos Command Center 5.1

Dos Navigator 6.4.0

EasyUHA 1.1

Everything 1.21

Explore2fs 1.08b

Ext2Explore 2.2.71

File Maven 3.5

File Wizard 1.35

FastLynx 2.0

HashMyFiles 1.72

Mini Windows XP

Opera Web Browser 11.01

SearchMyFiles 1.80

Total Commander 7.56a

Volkov Commander 4.99

WinMerge 2.12.4.0

Cleaners Tools
All Users Temp Cleaner 1.1


ATF Cleaner 3.0.0.2


CCleaner 3.12.1572


CleanUp! 4.5.2


CloneSpy 2.62


Data Shredder 1.0


Delete Doctor 2.2


Duplicate File Finder 3.5


MyUninstaller 1.74


PC Decrapifier 2.2.8


Print Flush 1.3


Revo Uninstaller 1.93


SpaceMonger 1.4


SpaceSniffer 1.1.2.0


WinDirStat 1.1.2.80

Device Driver Tools

3DP Chip 11.10

Device Doctor 2.0

Double Driver 4.1

Driver Backup and Restore Tools

PCI 32 Sniffer 1.4 (12-09-2011)

Smart Driver Backup 2.12


UnknownDevices 1.4.20 (12-09-2011)

USBDeview 1.95

Editors / Viewers

Atlantis Word Processor 1.6.5.5

HxD 1.7.7.0

IrfanView 4.30

Notepad++ 5.9.3

PhotoFiltre 6.5.2

Picture Viewer 1.94

QuickView Pro 2.58

Spread32 1.18

SumatraPDF 1.1

FileSystems Tools
AlternateStreamView 1.31

EditBINI 1.01

Ext2fsd 0.51

FileDisk Mount Tool 25

Filemon 7.04

Junction 1.04

NewSID 4.10

NTFS Access 2.1

NTFS Dos 3.02

NTFS4Dos 1.9

NTFSLinksView 1.05

Virtual Floppy Drive 2.1

Hard Disk Tools
Active Kill Disk 4.1.2393


CrystalDiskInfo 4.0.1


Darik's Boot and Nuke (DBAN) 1.0.7


DiskView 2.4


ExcelStor's ESTest 4.50


Fujitsu HDD Diagnostic Tool 7.00


Fujitsu IDE Low Level Format 1.0


Gateway GwScan 5.12


Hard Disk Sentinel 1.00.5


HDTune 2.55


HDAT2 4.53


HDD Capacity Restore 1.2


HDD Erase 4.0


HDD Low Level Format Tool 2.36


HDD Scan 3.3


IBM Hitachi Drive Fitness Test 4.16


IBM Hitachi Feature Tool 2.15


Maxtor amset utility 4.0


Maxtor Low Level Formatter 1.1


Maxtor PowerMax 4.23


MHDD 4.6


Samsung Disk Diagnose (SHDIAG) 1.28


Samsung ESTOOL 3.01v


Samsung HDD Utility(HUTIL) 2.10


SeaTools for Dos


SmartUDM 2.00


Hard Disk Drive S.M.A.R.T. Viewer.


Victoria 3.33e and 3.52rus


Victoria 4.46


ViVard 1.0


WDClear 1.30


WDIDLE3 1.05


Western Digital Data Lifeguard Tools 11.2


Western Digital Diagnostics (DLGDIAG) 5.19


Western Digital Data Lifeguard Tools 1.24

MBR (Master Boot Record) Tools
BellaVista 1.1.0.66


Boot Partition 2.60


BootFix Utility


BootSect 6.0.6


BootICE 0.9.2011.0512
DiskMan 4.2


FbInst 1.6


Grub4Dos installer 1.1


grub4dos 06-12-2011


HDHacker 1.4


isolinux 4.04


MBRWizard 3.0.73


MbrFix 1.3


MBR Utility 1.05


MBRWork 1.08


MBRTool 2.3.200


MBR SAVE / RESTORE 2.1


MemDisk 4.04


ISO images.

Diolah dari http://www.hiren.info/pages/bootcd oleh Muhammad Adam Hussein selaku pereview software.


Kelebihan Hiren CD
Praktis dalam kombinasi software yang ada, memudahkan teknisi komputer memilih software yang dibutuhkannya. Dalam tombol menu dibagi dua bagian, berupa Menu DOS dibuatnya menggunakan software C++, sedang Menu Modus Normal dibuatnya menggunakan software Visual Basic, sehingga ini gabungan dari berbagai bahasa pemrograman software. Dipastikan, pembuat Hiren CD ini seorang ahli pemrograman yang handal sehingga program ini juga bisa berjalan di Modus Boot, selain di  Menu Normal. Luar biasa, saya sendiri dibuatnya kagum atas karyanya yang sangat bermanfaat ini khususnya untuk saya dan umumnya untuk teknisi komputer dan orang awam sekalipun.

Hiren CD ini cara kerjanya, dapat saya memberi gambaran, seperti:
Pertama-tama, memilih software yang tersedia di Menu dalam Modus Normal, kemudian setelah itu akan diekstrak oleh Hiren CD otomatis dengan ektrak ala Modus DOS kemudian setelah itu muncullah softwarenya yang siap digunakan. Sehingga tidak ada penginstallan sifatnya Hiren CD itu portable, tapi disayangkan hasil dari ekstrak tadi akan meninggalkan jejak sampah di folder C:\Documents and Settings\AllUsers\Local Settings. Penjelasan: AllUsers diberi cetak tebal karena tergantung pada nama komputer saat penginstallan, sebagai contoh users yang saya gunakan @adamsains.us sehingga contoh lengkapnya di folder C:\Documents and Settings\@adamsains.us\Local Settings

Kalau menggunakan CCleaner dan sudah diaktifkan temporary filesnya maka secara otomatis akan dibersihkannya, tapi terkadang juga tidak bisa dihapus, jangan kuatir sebagai alternatif dapat memakai cara manual (masuk ke folder tersebut kemudian hapus namun disarankan direstart terlebih dahulu bisa jadi masih ada software yang berjalan di folder tersebut). Sekalipun tidak mengganggu pengaturan Registry karena hanya diekstrak saja, tanpa penginstallan Registry.

Hiren CD mudah dipelajari sekalipun tidak diberikan tutorialnya secara langsung dari CD, namun mudah tutorialnya di Youtube.

Dimana Video bagaimana membuat dan menjalankan Hiren's BootCD 15.1?
Dapat ditemukan di link http://www.youtube.com/watch?v=3oXmwMIJLoo (disarankan download terlebih dahulu, gunakan IDM [Internet Download Manager], agar nyaman dimainkannya tanpa lelet).

Dimana Video bagaimana menginstall Hiren CD otomatis dari FlashDisk?
Dapat ditemukan di link di http://www.youtube.com/watch?v=mT8fhBlU_xQ
(disarankan download terlebih dahulu, gunakan IDM [Internet Download Manager], agar nyaman dimainkannya tanpa lelet).

Hiren CD dibagi dengan berbagai kategori, dapat saya sebutkan:
1.              Antivirus Tools
2.             Backup Tools
3.             BIOS / CMOS Tools
4.             Browsers / File Managers
5.             Cleaners
6.             Device Driver Tools
7.             Editors / Viewers
8.            FileSystems Tools
9.             Hard Disk Tools
10.         MBR (Master Boot Record) Tools
11.          Ms Dos Tools
12.         Network Tools
13.         Optimizers
14.         Other Tools
15.          Partition Tools
16.         Password Tools
17.          Process Tools
18.         Recovery Tools
19.         Registry Tools
20.        Remote Control Tools
21.         Security / Encryption Tools
22.        Startup Tools
23.        System Information Tools
24.        Testing Tools
25.         Tweakers

Untuk uraiannya, dapat dilihat kembali dalam Fasilitas Hiren CD di atas. Saya pikir bila ada pengulangan bahasan menjadi kurang efektif dibacanya.

Kekurangan HirenCD     

          Karena versi terakhir saat penulis menulis ini versi 15.1 pada 07-12-2011, yang sebelumnya juga hasil update dari versi 15 pada 29-10-2011 rilisnya. Penulis pun  mengaksesnya pada Kamis, 10 Mei 2012, sehingga belum didapatkan versi terbarunya. Namun bisa jadi update Hiren CD dapat kita temukan pada bulan Oktober 2012 atau Desember 2012 ini perkiraan penulis sebelum akhir tahun sehingga diedarkannya pada bulan-bulan akhir. Dikarenakan saat ini masih Hiren CD yang diedarkannya, jadi banyak ketinggalan update software-softwarenya. Dimana software yang ada di Hiren CD didownload bertepatan dengan sebelum tanggal edarannya pada 7 Desember 2011. Sehingga kita perlu mengeceknya ke situs resminya baik bulan Oktober 2012 atau Desember 2012. Tapi jika kamu adalah penggemarnya maka waktu peredaran versi terbarunya sangat ditunggu-tunggu. Dipastikan nanti menjadi versi 16 jadi gambarannya seperti; Hiren CD 16.

       Karena cara kerjanya dengan mengekstrak modus DOS sehingga ada jejak sampahnya, sekalipun dapat dihapus oleh CCleaner itu menjadi kerjaan lain harus memantaunya jika ada maka hapus baik secara manual amupun secara otomatis.

       Sepertinya, masih ada software yang belum dimasukkan ke dalam Hiren CD 15.1 ini sehingga jika ada usulan software yang berkategori seperti 25 kategori yang telah disebutkan di atas dapat disampaikan melalui e-mail: 99hiren@gmail.com Sebagai partisipasi kamu pasti Hiren CD akan terus berkembang dalam memberikan software terbaiknya dengan hasil kerjasama dengan berbagai pihak Produsen Software. Sehingga kita dapat mengandalkan Hiren CD ini dalam mempermudah tugas kita dalam memperbaiki komputer atau menginstall ulang sistem PC/Laptop/Netbook dengan menggunakan Norton Ghost. 

       Sayangnya, Hiren ini belum ditemukan versi Hiren DVD, namun sekalipun begitu bisa jadi masih dalam tahap pengembangan. Hiren CD sendiri saja sudah berukuran 498 MB sedang jumlah kapasitas CD kurang lebih 698 Mb (kalau tepatnya 700 MB). Pasti saya yakin akan bertahap itu tergantung pada partisipasi kita dalam memberi komentar atau usulan ke e-mailnya.

CARA MEMBURNING HIREN CD
      
Langkah Burning CD menggunakan BurnCDCC(TM)
1.         Ekstrak file Hirens.BootCD.15.1.zip
2.        Setelah itu jalankan BurnCDCC(TM) dari folder hasil pengekstrakkan file.
3.        Pilih File Image kemudian Browse (cari file Hiren's.BootCD.15.1.iso) dari folder hasil pengekstrakkan file.
4.        Read Verify, SAO, Finalize (biarkan kosong jangan diconteng), cukup menconteng Auto Eject (agar otomatis setelah beres burning, CD akan otomatis keluar.
Tekan tombol START untuk memulai burning Hiren CD 15.1 
5.        Kemudian tekan tombol START (tunggulah hingga selesai 100% dan menunjukkan CD keluar sendiri)
6.        Setelah itu masukkan lagi CDnya kita cek hasilnya apa sudah berjalan baik atau malah gagal.
7.        Semoga langkah demi langkahnya dapat dikuti dan sukses juga burning Cdnya.

Langkah Burning CD dengan IMGBurn 2.5.7.0*
1.         Ekstrak file Hirens.BootCD.15.1.zip
2.        Download ImgBurn di situs resminya http://www.imgburn.com/index.php?act=download
3.        Install ImgBurn dengan nama file SetupImgBurn_2.5.7.0.exe hingga selesai.
4.        Jalankan ImgBurn di desktop
5.        Setelah itu, pilih Write Image File to Disc
6.        Lalu, dalam source (cari file Hiren's.BootCD.15.1.iso hasil ekstrak Hirens.BootCD.15.1.zip ) dengan tekan browse. Verify (dapat tidak diconteng, apabila tidak lama dalam proses burningnya, tapi jika berkehendak ingin menguji kestabilan burning CD maka berikan conteng pada Verify, sama halnya dengan saya lakukan). Pengaturan Write CD ubah ke 56x (agar kecepatannya luar biasa).
7.        Tekan tombol yang bergambar file CD menunjuk ke burning CD dengan dalam gambarnya CD ada lasernya.

klik gambar untuk memperbesar
Memulai burning Hiren CD
Klik gambar untuk memperbesar

8.    Tunggu proses burning Hiren CDhingga selesai.
Proses burning Hiren CD 15.1 sedang berlangsung tunggu hingga selesai
[
Klik gambar untuk memperbesar]

9.    Pemberitahuan sukses burning Hiren CD, lihat gambarnya di bawah.
Klik gambar untuk memperbesar
Pemberitahuan sukses burning Hiren CD 15.1
[Klik gambar untuk memperbesar]


10.  Cek CDnya dengan memasukkan kembali ke CDRW Rom atau DVDRW Rom, setelah itu klik kanan pilih Menu atau Program Launcher. Dan muncullah, menu Hiren CD tersebut seperti di bawah.
Menu Program Launcher dari Hiren CD 15.1[Klik gambar untuk memperbesar]


Kesimpulan Hiren CD


           
       Hiren CD dapat menjadi andalan software dimana software yang dibutuhkan ada didalamnya, setelah saya hitung jumlah software dalam Hiren CD luar biasa mencapai 327 Softwarte. Jumlah yang sangat banyak, ini hasil dari kerja keras pengembang Hiren CD, bersama timnya. Karena tidak mungkin kalau bekerja sendiri akan kewalahan dengan banyak software dengan banyak pula izin yang harus diperoleh sebab ada Software bersifat Shareware yang harus tidak menyertakan illegal register. Karena dapat diandalkan itulah, penulis menyebut Hiren CD ini sebagai Software Multifungsi.

       Kita juga bisa kreatif sebetulnya dengan mengikuti jejak Hiren CD




       Pelajari maksudnya cari tahu tentang kelebihan dan kekurangannya misalnya software apa yang belum dicantumkan dan software apa saja yang sudah dicantumkan dalam Hiren CD.

Meniru maksudnya membuat Menu Program Launcher dengan C++ maupun Visual Basic. Sayangnya, saya belum lancar dalam membuat menu apalagi dihubungkan langsung ke softwarenya yang sudah kuasai hanya sebatas menghubungkan satu form ke form lain itupun menggunakan Visual Basic, C++ saya belum pernah mempelajarinya. Mungkin dari rekan-rekan ada yang bisa, kalau ada yuk kita bikin Adamssein CD atau apalah yang inspirasinya dari Hiren CD.   

Modifikasi maksudnya sesuaikan tampilan menu dan ubah segalanya tentang tampilannya sesuai pribadi kita. Agar mempunyai ciri khas.

Nah, segitu dulu review software atau analisa software Hiren CD ini. Semoga dapat memberi gambaran mengenai Hiren CD. Terimakasih atas perhatiannya dan saya ucapkan selamat mengoleksi Hiren CD Software Multifungsi yang sangat bermanfaat.

9 komentar untuk "Hiren CD"

Comment Author Avatar
Wahh..mantef nih bang..sipp dahh..hahahhayy
Comment Author Avatar
waw lengkap benget nih mengenai review hiren cd nya sobat...
Comment Author Avatar
hehe, ya alhamdulillah saya kaji dari berbagai sudut pandang yang saya miliki. ^.^
gimana tertarik bikin mirip Hiren CDnya?
contohnya nanti: Asthro CD, tuh gimana? hehe
Comment Author Avatar
hehe, syukur deh kalau mantep mah, saya cuma ingin beri yang terbaik aja, buat pengunjungnya.
Makasih atas komentarnya. ^.^
Comment Author Avatar
aku koq bru tw y???
hmmmm....
Comment Author Avatar
waduh, masa ketinggalin sih?
Koleksi softwarenya dengan mendownloadnya, semoga bermanfaat yah?
Comment Author Avatar
Download Hiren CD versi terbaru dan lamanya, dapat ditemukan di situs resminya.
Semoga pemberitahuan ini bermanfaat, dan semoga hasil analisa software dapat bermanfaat banyak. Amien.

Jika ada pertanyaan, silahkan ungkapkan saja, terimakasih atas atas kunjungannya.

Salam Kenal


Muhammad Adam Hussein
[Admin adamsains.us]
Comment Author Avatar
gimana donloadnye nih...kok ngga bisa yak
Comment Author Avatar
Downloadnya di sini http://www.hirensbootcd.org/files/Hirens.BootCD.15.1.zip,

Atau lihat kembali Biodata Software Hiren CD pada bagian Download Software sudah saya cantumkan. 
Semoga lancar mendownloadnya, terimakasih.

BACALAH SEBELUM BERKOMENTAR

Dilarang berkomentar dengan akun Unknow, akun Profil Tidak Tersedia, akun yang tidak dengan nama asli. Dilarang berkomentar dengan menaruh link didalam komentar baik link hidup maupun link mati.

Kenapa?
Karena kami tidak akan menayangkan komentar-komentar tersebut. Kami hanya menayangkan komentar yang relevan (sesuai dengan topik yang sedang dibahas) dan komentar yang berbobot dan bermanfaat. Tidak untuk komentar basa-basi seperti: nice info, keren gan, makasih infonya, mantap, dan lainnya. Jadi daripada sia-sia lebih baik ikuti aturan main berkomentar di blog ini.




Seedbacklink

Teh Celup Herbal Bidara Ruqyah

KLIK GAMBAR UNTUK PEMBELIAN/PEMESANAN